Di atas lemari kayu lusuh yang ditempeli stiker
Disana dia diam memandang langit-langit
Entah mencari apa
Kawan lain tak dapat melihatnya
Hanya aku seorang
Sorot mata ‘memohon’ dia sodorkan padaku dari sana
Bukan pertama kali aku merasakannya
Hawa dingin yang benar-benar mengganggu
Aku mencoba mencari tahu apa yang dia inginkan
Aku tahu ‘mereka’ tak akan tinggal lama jika bukan tanpa alasan
Itulah yang ingin ku cari tahu
Sempat ku berbicang dengan kawan pasal ini
Sekedar percayapun mereka enggan
Mungkin ini memang tugas ku seorang