Sitti Nur Faridah adalah dosen dan peneliti bidang Hidrologi dan Manajemen Irigasi di Departemen Teknologi Pertanian Fakultas Pertanian, Universitas Hasanuddin Makassar. Lahir di Ujung Pandang 07 Oktober 1968. Pendidikan S1 diselesaikan di Universitas Hasanuddin Makassar tahun 1992, Pendidikan S2 di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta tahun 1999 dan Pendidikan S3 di Universitas Hasanuddin Makassar tahun 2010, serta Sandwich Program Phd di Universitas of Griffith Queensland tahun 2009. Di UNHAS penulis mengampu mata kuliah: Teknik Irigasi dan Drainase, Hidrologi Teknik, Teknik Konservasi Tanah dan Air, Manajemen Sumberdaya Air dan Pengelolaan Daerah Aliran Sungai.