Banyak pesan yang dapat menginspirasi para pembaca dari seorang gadis korban perkosaan, Hilda, yang menyebabkannya pengidap penyakit mental Rape Trauma Syndrome dan Hypoactive Sexual Desire Disorder. Bagaimana perjuangannya sembuh dari penyakitnya, bagaimana ia hidup dalam kepungan sitgma negatif, bagaimana kecintaannya pada kitab kuning, bagaimana kerasnya menempuh pendidikan tinggi hingga S-2, bagaimana upayanya agar setiap perempuan dimuliakan, dan yang paling berkesan adalah tentang bagaimana cinta yang murni dari seorang lelaki memberikannya spirit yang besar dalam menatap masa depan dapat menjadi asupan inspirasi yang luas dan mendalam bagi pembaca.