Strategi Perang Gerilya di Laut

· Penerbit NEM
5.0
1 review
Ebook
252
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Buku ini terinspirasi serangan kamikaze tentara Jepang pada Perang Dunia ke-II dan serangan kamikaze black sea tigers LTTE dengan kapal kamikaze berawak dan perang Rusia-Ukraina dalam memperebutkan hegemoni di Laut Hitam serta Blokade Laut Merah oleh Gerilyawan Houthi. Buku ini menggambarkan sejarah perang laut di masa lalu dan perang gerilya di laut pada masa depan. Perang gerilya di laut masa depan menurut pendapat penulis adalah bentuk implementasi dari konsep pertahanan rakyat semesta dipadukan dengan perkembangan teknologi terkini. Perang gerilya di laut masa depan dilakukan oleh kekuatan yang lebih lemah melawan kekuatan yang lebih besar di laut yaitu kapal perang permukaan ataupun kapal logistik maupun kapal dagang musuh dengan memanfaatkan senjata sederhana dan murah dibandingkan kapal, seperti drone kamikaze (Unmanned Aerial Vehicle/UAV), kapal kamikaze (Unmanned Surface Vehicle/USV) dan kapal bawah air tanpa awak (Unmanned Underwater Vehicle/UUV) yang dipadukan dengan fasilitas tempur dan senjata lainnya melalui serangan hit and run, peranjauan, peran sabotase, penyergapan, infiltrasi, swarm tactics, senjata asimetris, peperangan psikologis, blokade di laut, penyamaran dan penipuan, pengumpulan intelijen, kolaborasi dengan nelayan dengan memanfaatkan medan perang yaitu pada muara sungai, alur masuk pelabuhan, selat sempit, choke point dan teluk serta markas musuh. Penulis juga menyertakan pengalaman dalam menciptakan maritime kamikaze drone yang dapat berfungsi sebagai USV dan UAV sebagai sarana atau senjata perang gerilya di laut.

Ratings and reviews

5.0
1 review

About the author

Dr. Cahya Kusuma, S.T., M.T. lahir di Jawa Tengah dan menempuh pendidikan SD hingga SMA di Jawa Tengah. Pendidikan jenjang Sarjana di Program Studi Teknik Mesin. Pendidikan S2 di bidang Teknik Sistem Perkapalan dengan tesis S2 tentang Propeller Kapal Selam Mini (Midget). Pendidikan S3 (Doktoral) di Teknik Sistem Perkapalan dengan riset di bidang Propeller Kapal Cepat. Alasan penulisan buku ini karena penulis terinspirasi serangan kamikaze dengan menggunakan pesawat yang dilakukan tentara Jepang dan serangan kamikaze yang dilakukan militan Black Sea Tigers LTTE dengan menggunakan kapal kamikaze berawak serta perang Rusia Ukraina khususnya di dalam memperebutkan hegemoni di laut hitam. Ukraina menggunakan kapal kamikaze USV Magura V5 dan sukses menenggelamkan kapal perang Rusia. Penggabungan 3 peristiwa sejarah tersebut mengilhami penulis menciptakan strategi perang gerilya di laut dihadapkan dengan teknologi terkini sekaligus senjata yang digunakan yaitu maritime kamikaze drone. Buku ini menggambarkan sejarah perang laut dan perang gerilya di laut, serta memberikan gambaran strategi perang gerilya di laut dihadapkan dengan perkembangan teknologi terkini. Strategi terdiri dari ends (melumpuhkan kapal perang lawan), means (sarana yang digunakan yaitu drone kamikaze dan kapal kamikaze), dan ways (taktik yang digunakan dengan taktik swarm atau sekawanan). Penulis memiliki pengalaman dalam menciptakan maritime kamikaze drone sebagai sarana atau senjata perang gerilya di laut.

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.