dengan materi yang harus di ajarkan dan di pahami oleh
mahasiswa. Buku ini juga dilengkapi dengan latihan soal untuk
menguji pemahaman mahasiswa terkait dengan materi yang
terdapat dalam buku. Dalam buku ini akan dibahas tentang
“FENOMENA TRANSPORT 1”.
lahir di Probolinggo tahun
1961. Riwayat pendidikan dimulai Sekolah Dasar
sampai dengan Sekolah Menengah Atas di Kota
Malang yang berlangsung dari tahun 1967
sampai dengan 1980. Pendidikan jenjang S1
diselesaikan di Jurusan Teknik Pertanian dan
Biosistem Fakultas Teknologi Pertanian Institut
Pertanian Bogor. Pendidikan S2 dan S3
diselesaikan di Institut Nasional Science
Applique Toulouse Perancis dalam Bidang Teknik dan Sistem
Energi dari tahun 1989 sampai dengan 1994. Pengalaman profesi
dimulai sebagai Dosen Jurusan Teknologi Hasil Pertanian Fakultas
Pertanian Universitas Brawijaya sejak Tahun 1985 sampai dengan
1997. Pada tahun 1997 sampai sekarang menjadi dosen tetap di
Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian
Universitas Brawijaya. Pada tahun 1998 sampai dengan 2011
menjadi Kepala Technical Supporting Service Unit (TSSU)
Universitas Brawijaya. Pengalaman professional selama
memimpin TSSU banyak menghasilkan rancangan alat dan mesin
khususnya dalam bidang agroindustri yang telah diterapkan di
seluruh wilayah Indonesia. Disamping itu pengalaman
memberikan pelatihan perancangan, penerapan dan perawatan
sarana berbagai alat dan mesin yang diselenggarakan baik oleh
lembaga pemerintah atau swasta. Pengalaman professional
terakhir adalah merintis berdirinya laboratorium kalibrasi di
Universitas Brawijaya. Laboratorium Sentral Sain dan Rekayasa
merupakan laboratorium kalibrasi Universitas Brawijaya yang
sudah mendapatkan akreditasi dari KAN dengan lingkup besaran
kelistrikan, masa dan temperatur. Laboratorium ini juga akan
dikembangkan sebagai Bidang Keahlian Kualifikasi dan
Pengalaman Profesional Profil Dosen Fakultas Teknologi Pertanian
Universitas Brawijaya laboratorium kalibrasi untuk alat-alat
kesehatan guna memenuhi kebutuhan kalibrasi untuk Rumah Sakit
Pendidikan Universitas Brawijaya. Bambang Dwi Argo sekarang
adalah staf pengajar aktif di Program Studi Teknologi Bioproses
Departemen Teknik Biosistem Fakultas Teknologi Pertanian
Universisitas Brawijaya sejak tahun 2014. Alamat e-mail:
lahir di Kudus
pada tanggal 5 Agustus 1982. Penulis
merupakan dosen di Departemen Teknik
Biosistem, Fakultas Teknologi Pertanian,
Universitas Brawijaya, Malang sejak tahun
2005. Penulis menyelesaikan pendidikan
sarjana di Teknik Pertanian, Institut Pertanian
Bogor, pendidikan Master bidang Agricultural
and Bioresource Engineering pada minat
Systems and Control Group di Wageningen University, Belanda, dan
Pendidikan Doktor di Universitas Brawijaya pada minat Teknologi
Hasil Pertanian. Penulis merupakan penerima beasiswa
Stuned/NESO pada saat studi Master dan BPPS/BPPDN pada saat
studi Doktor. Penulis aktif mengajar mata kuliah Fenomena
Transport, Otomatisasi 1 dan 2, Sistem Kontrol, Elektronika dan
Instrumentasi, Robotics for Bioproduction, Penerapan Komputer,
Pengantar Aplikasi Komputer, serta Pemodelan dan Optimasi
Sistem Biologi. Penulis aktif mempublikasikan penelitian di
berbagai jurnal baik nasional terakreditasi maupun di jurnal
internasional bereputasi dengan bidang rancang bangun dan uji
performansi alat dan mesin agroindustri sekaligus di bidang
pemodelan matematika di bidang keteknikan pertanian. Selama
berkarir menjadi dosen di Universitas Brawijaya, penulis pernah
menjabat sebagai Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni,
dan Kewirausahaan Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian,
Sekretaris Departemen Teknik Biosistem, Ketua Program Studi
Sarjana Keteknikan Pertanian, Staf ahli Pembantu Dekan 1 bidang
akademik, Ketua Tim Teknis Pengadaan Barang dan Jasa Fakultas
Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya (FTP-UB). Selain itu,
juga berkontribusi sebagai anggota profesi Perhimpunan Teknik
Pertanian (PERTETA) Indonesia serta editor dan reviewer di
beberapa jurnal nasional dan internasional bereputasi.
Korespondensi : [email protected]